Pukul 11.00, mundur 2 jam dari kesepakatan dikarenakan hujan, acara dibuka dengan membaca surat Al-Fatihah agar pelatihan dirahmati Alloh, amiin. Walaupun hanya bermodalkan 5 buah laptop para anggota FORMMIT, listrik, dan bulletin sebagai media ajar, peserta tampak sangat antusias mengikuti training ini. Satu laptop dipegang oleh satu sampai 2 orang sehingga praktik pengenalan Microsoft Word dilakukan bergantian. Materi yang disampaikan dimulai dari dasar pengenalan laptop, penggunaan mouse dan keyboard karena sebagian besar peserta belum pernah menggunakan laptop maupun komputer. Materi dilanjutkan dengan penggunaan Microsoft Word mulai dari membuka program, membuat file baru, menyimpan file, membuka kembali, mengetik (sekaligus mengenal letak huruf, angka, tanda baca, delete, back space, shift dan kursor di keyboard), mangatur huruf (jenis, ukuran, warna, bold, italic), mengetik satu paragraf sesuai EYD, membuat penomoran, sampai dengan membuat tabel. Bahkan ada peserta yang telah sampai pada materi membuat huruf cantik menggunakan Word Art. Para tutor memberi arahan, kemudian peserta mempraktikkan untuk tiap materi. Buletin Mingguan MTYC-FORMMIT Selatan dijadikan bahan-contoh pelatihan.
Pelatihan berlangsung santai dan akrab, sesekali pertanyaan disertai canda-tawa mewarnai pelatihan. Dengan kondisi seperti ini diharapkan semua peserta merasa nyaman, benar-benar dapat memahami apa yang disampaikan mentor tanpa rasa takut bertanya. Menurut para mentor, Ajeng Anggraeni, Ika Okhtora Angelia Winata, Dewi Titi Mulyani, Astri Dwijayanti Suhandoko dan Nidya Chitraningrum, peserta pelatihan termasuk cepat menangkap dan mudah mengerti. Hal ini terbukti dari materi Microsoft Word yang diajarkan dapat dengan baik dipraktikkan oleh para peserta yang notabene merupakan pengguna komputer pemula.
Pelatihan dilanjutkan pada pukul 12.45 sampai pukul 14.00 setelah sebelumnya ditutup sementara pada waktu Sholat Dzuhur. Alhamdulillah pelatihan selesai. Semua tetap semangat, senang dan insya Alloh setiap peserta mendapatkan ilmu yang bermanfaat. Pelatihan ditutup dengan evaluasi untuk kedepannya seperti pemantapan jadwal, pencetakan modul, dan subhanallah peserta bersedia membuat sendiri meja untuk tempat laptop sehingga lebih efektif dalam pelatihan. Semua mau berubah kearah yang lebih baik dan menyumbang apa yang mereka bisa. Semoga awalan yang baik ini menjadi lebih baik kedepannya dan semakin banyak mas-mas dan mba-mba TKI yang ikut serta dalam pelatihan komputer ini dan menambah ilmu sampai benar-benar bisa. Amiiin. Hamasah!! [Ai Zhen]